Pages

Wednesday 6 November 2013

Cerdas memanfaatkan Limbah

Sebenarnya kita tanpa disadari telah menjadi pelaku dari pencemaran lingkungan. Tidak perlu kita berkoar-koar pada pabrik-pabrik besar yang notabene secara jelas banyak yang membuang limbahnya sembarangan, tapi sebenarnya kegiatan kita sehari hari dalam rumah tangga juga menciptakan pencemaran lingkungan, yaitu salah satunya adalah limbah sabun. Sabun mandi dan sabun cuci pakaian yang biasa disebut deterjen. Tidak tampak sekaligus banyak memang seperti pabrik-pabrik yang bermasalah, namun jika dibiarkan terus menerus dan dari ribuan rumah penduduk yang membuang limbah rumah tangga, semuanya akan menumpuk dan merugikan kita juga.

Tanaman untuk Menyerap Limbah
Sebenarnya ada cara bagaimana kita bisa lebih ramah pada lingkungan dari hal terkecil di sekitar kita, yaitu membuang limbah rumah tangga dengan cerdas. Bagaimana caranya? Yang paling sederhana kita bisa meletakkan tanaman penyerap zat pencemar di dalam selokan air rumah tangga kita. Tanaman tersebut seperti melati air, bunga lili, tanaman ungu, futory ruas, dan bunga coklat. Namun ada juga cara lebih efektif, yaitu dengan cara membuat instalasi pengolahan limbah.  Karena dengan menanam tanaman penyerap hanya bisa menyerap sedikit zat penyerap, sampah dapur dan lemak tidak bisa terserap.
Membuat Pengolah Limbah
Cara membuat instalasi pengolahan limbah sebenarnya sangat mudah dan bahannya telah tersedia di sekitar Anda. Yaitu berupa kain kasa 1 cm, pasir, batu koral, dan arang. Kain kasa disini berfungsi untuk menyaring sampah, pasir dan lemak. Untuk tangki resapannya dibuat dari bak yang lebih rendah posisinya dari penyaring. Bak ini diisi batu koral dan arang untuk menyaring zat pencemar. Dan dengan pengolahan khusus, kita bisa menetralisir kandungan deterjen dan lemak. Air yang telah mengalami penyaringan dapat difungikan kembali untuk hal lain seperti menyiram tanaman atau membersihkan kloset. Bahkan bisa untuk diminum. Maka dengan mengolah limbah dengan baik, kita bisa membantu menyelamatkan lingkungan dan menjadi lebih hemat Karena dapat membuat fungsi yang lain daripada limbah tersebut. 

0 comments:

Post a Comment